Masuki Masa Kampanye, Cakades di Jombang Ikrar Damai

Ikrar damai pilkades serentak di Jombang tahun 2020. (Foto: DianaKN) .
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Demi menjaga kondusifitas terselanggaranya pemilihan kepala desa (Pilkades) di sembilan desa di Kabupaten Jombang. Senin (6/12/2020) dalam memasuki masa kampanye. cakades (calon kepala desa) melakukan ikrar damai.

Ikrar damai dilakukan secara virtual dengan diikuti seluruh cakades di sembilan desa di delapan Kecamatan di Jombang, dalam pilkades yang akan digelar pada 16 Desember 2020 mendatang. Ikrar damai tersebut dihadiri dinas terkait dan juga jajaram Forkopimda yang dilaksanakan di ruang Media Center Pemkab Jombang.

Baca Juga

Kepala DPMD Jombang, Solahuddin yang juga sebagai pelaksana pilkades serentak di Sembilan desa itu mengatakan, bertepatan dengan ikrar damai pilkades juga dimulainya masa tahapan kampanye.

“Bertepatan pada hari ini, masa kampanya pilkades serentak tahun 2020 mulai. Masa kanpanye dimulai Senin tanggal 7 hingga tanggal 10 Desember 2020 mendatang,”tuturnya disela acara ikrar tersebut.

Wakil Bupati Jombang, Sumrambah dalam arahan tersebut agar pilkades berjalan secara kondusif aman dan tertib.

“Menyongsong pilkades serentak yang akan dilaksanakan agar masyarakat kondusif menjaga kemananan tanpa ada masalah apapun. Dan juga sebagai komiten calon kades agar pilkades bisa berjalam dengan aman tertib dan sukses.”jelasnya.

Wabup Sumrambah juga berpesan agar dalam pelaksaan pilkades 16 Desember mendatang, karena di tengah pandemi covid-19 harus menjaga protokol kesehatam dengan ketat.

“Harapan saya agar pelaksaan pilkades di tengah pandemi harus mejaga ketat protokol kesehatan. Selain itu, kami juga berharap sebelum dan sesudah pilkades semuanya masih bertemam baik.”terangnya.

Dalam ikrar tersebut dilakukan penanda tanganan dari masing-masing calon kepala desa yang akan melaksanakan pilkades pada16 Desember 2020 mendatang.

Sementara itu, sembilan desa yang akan menggelar pilkades secara serentak diantaranya adalah. Desa Sukoiber, Desa Wangkalkepuh, Kecamatan Gudo. Desa Ngrimbi, Kecamatan Bareng, Desa Seketi, Kecamatan Mojoagung, Desa Mojoduwur, Kecamatan Mojowarno, Desa Madyopuro, Kecamatan Sumobito,  Desa Pulogedang, Kecamatan Tembelang, Desa Marmoyo, Kecamatan Kabuh, dan Desa Banjardowo, Kecamatan Jombang.

 

 

 

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait