JOMBANG, KabarJombang.com – Sejumlah warga di Kelurahan Dukuhmojo dan Mojotrisno, Kecamatan Mojoagung, Jombang, memblokir Jalan Raya Ahmad Yani, pada Rabu (15/11/2023).
Warga menuntut perbaikan jalan tersebut segera diselesaikan, pasalnya sudah memakan korban. Puluhan warga mendesak supaya pihak yang terlibat dalam pembangunan jalan itu untuk bertanggung jawab.
Saat dikonfirmasi, Kapolsek Mojoagung Kompol Bambang Setyo Budi mengatakan bahwa apa yang dilakukan warga bukan unjuk rasa. Hal itu karena memang tidak ada izin.
“Jadi kami dengan Pak Camat menyatakan apa yang dilakukan warga bukan unjuk rasa, memang ada perkumpulan masyarakat yang merasa kesal dengan proyek pembangunan jalan ini,” ucapnya, Rabu (15/11/2023).
Dalam aksi tersebut, selain menuntut perbaikan jalan, warga juga menuntut persoalan solusi untuk saluran air untuk segera diperbaiki.
Menurut sebagian warga, adanya jalan yang dibangun setinggi itu, air yang menggenangi berpotensi membuat pemukiman warga menjadi banjir.
Sementara itu, menurut Camat Mojoagung, Muchtar mengatakan bahwa pihaknya akan mengumpulkan semua pihak termasuk perwakilan warga guna duduk bersama membicarakan persoalan tersebut.
“Jadi memang besok sekitar jam 09.00 WIB beberapa pihak akan kita kumpulkan termasuk perwakilan warga untuk membicarakan masalah tersebut,” ujarnya.