KABARJOMBANG.COM – Seorang pria yang belum diketahui identitasnya, meregang nyawa seketika, setelah tertabrak kereta api (KA) Bima jurusan Surabaya – Jakarta, di perlintasan stasiun KA Curahmalang KM 65, Kecamatan Sumobito, Kabupaten Jombang.
Kepala Sub Bagian Humas Polres Jombang, Iptu M Subadar mengatakan, peristiwa yang merenggut nyawa Mr X itu terjadi pada Senin (13/11/2017) sekitar pukul 17.30 WIB. Saat itu, korban sedang berjalan melintas di tempat kejadian perkara.
Nahas, saat korban asyik berjalan, datang KA Bima log CC 2061374 yang berjalan kencang dari arah timur menuju ke barat. “Saat itulah korban tertabrak KA Bima hingga meninggal di lokasi kejadian,” kata Iptu M Subadar, Selasa (14/11/2017).
Diduga, korban tidak mendengar suara kereta api yang datang melintas, hingga menyebabkan korban meninggal seketika akibat luka parah di tubuhnya. “Meski beberapa saksi di lokasi kejadian sempat meneriaki korban jika ada kereta api, namun korban tetap saja berjalan,” ungkapnya.
Selanjutnya, kata Iptu Subadar, petugas yang datang ke lokasi, langsung mengevakuasi jenazah korban ke RSUD Jombang untuk diotopsi. “Saat ini, kita masih melakukan visum pada jenazah korban, guna mengetahui identitas korban tersebut,” pungkasnya. (rief/kj)