Teladani Sosok Kyai Hasyim Asy’ari dan Gus Dur, Ganjar Pranowo Ziarah ke Tebuireng Bersama Istrinya

Foto : Ganjar Pranowo saat tabur bunga di makam KH Abdurrahman Wahid (17/4/2022)./Ema/
  • Whatsapp

DIWEK, KabarJombang.com – Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo berkunjung ke Pondok Pesantren Tebuireng Jombang, Minggu (17/4/2022). Dalam kunjungannya, Ganjar juga berziarah ke makam para Kiai seperti pendiri Nahdlatul Ulama, KH Hasyim Asy’ari dan KH Abdurrahman Wahid atau Gus Dur.

Dirinya mengaku sudah lama ingin berkunjung ke makam para Kyai di Tebuireng Jombang, Hanya saja terkendala waktu yang tak kunjung luang.

Baca Juga

“Sudah lama saya ingin kesini, hanya saja waktunya kurang pas, kemarin kan libur selama tiga hari jadi kesempatan untuk berziarah kesini bersama istri,” jelasnya pada Senin (17/4/2022).

Berbicara soal KH Abdurrahman Wahid atau yang akrab disapa Gus Dur, Ganjar Pranowo menggambarkan jika sosok Gus Dur adalah tokoh politik yang sangat santai dalam menghadapi problematika.

“Itu pembaharu, saya sebagai anak muda senang telah diberi ruang demokrasi dan semua masalah ditanggapi dengan enteng, padahal di dalamnya sangat serius sekali makna-maknanya,” jelasnya.

Sementara Kyai Hasyim Asy’ari menurut dari sudut pandang seorang Ganjar Pranowo, beliau adalah tokoh Kyai yang sudah memberikan berkontribusi yang sangat besar kepada Negara Indonesia.

“Apalagi Kyai Hasyim, sudah tidak diragukan, apalagi dilihat dari cerita sejarahnya sudah jelas. Organisasi yang sangat besar sebelum republik lahir, dan bagaimana kemudian berkontribusi kepada bangsa dan negara melalui pondok pesantren itu kan sudah sangat luar biasa,” pungkasnya.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait