DIWEK, (kabarjombang.com) – Sekitar 900 anggota Ikatan Seni Hadrah Indonesia (ISHARI) Nahdlatul Ulama (NU) menggelar sholawat Nabi Muhammad SAW di Masjid At-Taqwa, Desa Jatirejo, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang, pada Jum’at, (15/1/2016).
Ketua Panitia, Mahfud mengatakan, kegiatan sholawat dengan menampilkan ISHARI tersebut merupakan rangkaian peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1437 H, sekaligus tasyakuran atas rampungnya masjid At-Taqwa. “Jumlah anggota ISHARI yang kita undang hanya beberapa Ancab di Kabupaten Jombang, dan Alhamdulillah banyak yang datang, ” katanya.
Dia merinci, dari 900 Penabuh Terbang (rebana) tersebut diantaranya dari ISHARI Anak Cabang (Ancab) Diwek, Gudo, Ngoro, Mojowarno, Sumobito, Perak, Bandarkedung Mulyo, dan Badas. Mereka secara bergantian, masing-masing dua Ancab ISHARI mendendangkan sholawat dengan diiringi tabuhan rebana dan beragam gerakan badan serta tangan yang memiliki filosofi melambangkan lafadz Allah, dan Nabi Muhammad.
Abdul Ghoni, Sekretaris Panitia mengatakan, ditampilkannya ISHARI dalam rangkaian kegiatan desa tersebut merupakan wujud syukur warga desa Jatirejo atas selesainya renovasi masjid At-Taqwa.
“Disamping itu, kegiatan tersebut menjadi salah satu sarana untuk mengembangkan kesenian sholawat, terutama bagi generasi muda,” katanya.
Dalam pagelaran ISHARI yang selesai sekitar jam 02.00 dini hari ini, dihadiri juga Gus Mahmud, Rais Aam ISHARI NU Jawa Timur, sekaligus memimpin saat Mahalul Qiyam hadrah.
Selain pagelaran ISHARI, lanjut Ghoni, panitia juga menggelar Pengajian Akbar pada esok harinya, yakni Sabtu (16/1/2015) malam, dengan pembicara KH Syairozi dari Kabupaten Lamongan. Rencananya, pengajian akbar ini akan dihadiri Wakil Gubernur Jatim, Syaifullah Yusuf atau Gus Ipul, dan Bupati Jombang Nyono Suharli Wihandoko.
“Insya Allah, Gus Ipul kemungkinan besar akan hadir di pengajian akbar, dengan Bupati Nyono Suharli,” katanya. (rief)