DIWEK, (kabarjombang.com) – Kecelakaan maut antara sebuah truk dan sepeda motor terjadi di Jalan Raya Jombang – Ngoro, tepatnya di Desa Puton, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang, Kamis (4/2/2016) sekitar jam 05.30 WIB.
Akibat peristiwa ini, pasangan suami istri (Pasutri) pengendara sepeda motor, Iskandar (70) dan Siti Maksodah (60) warga Dusun Kepuhpandak, Desa Sidowarek, Kecamatan Ngoro, tewas di lokasi kejadian dengan kondisi mengenaskan.
Peristiwa yang menewaskan pasutri yang kesehariannya sebagai penjual daging ayam di Pasar Cukir tersebut, dalam penanganan aparat Unit Kecelakaan Lalu Lintas (Lakalantas) Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Jombang. “Kecelakaan antara truk dan sepeda motor sudah dalam penanganan petugas Lakalantas,” terang Kasubag Humas Polres Jombang, Iptu Dwi Retno Suharti, Kamis (4/2/2016).
Retno menjelaskan, peristiwa kecelakaan maut tersebut bermula saat sebuah truk Mitsubishi bernomor polisi S 8973 WB, yang dikemudikan Sukamto (41) warga Dusun Belut, Desa Ngumpul, Kecamatan Jogoroto ini, melaju kencang dari arah utara menuju selatan. Menjelang lokasi kecelakaan, truk tersebut bermaksud mendahului truk tidak dikenal yang melaju di depannya.
Bersamaan dengan itu, dari arah berlawanan melaju sepeda motor Honda Karisma bernopol S 6249 XZ yang dikendarai korban. Karena jarak sudah terlalu dekat, tabrakan tidak bisa dihindari lagi. Kedua korban seketika itu terpental ke aspal hingga tidak sadarkan diri.
Warga sekitar dan juga pengendara lain yang mengetahui ada kecelakaan, bergegas melaporkan peristiwa tersebut ke Markas Polisi terdekat. Tidak lama kemudian, sejumlah polisi termasuk petugas Lakalantas tiba di lokasi kejadian.
Petugas kemudian mengevakuasi korban ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Jombang. Sementara petugas lain mengamankan pengemudi truk, untuk dibawa ke kantor Satlantas guna dimintai keterangan.
“Dalam peristiwa ini dua orang meninggal dunia. Sementara Sopir truk telah kami amankan untuk dimintai keterangan,” ujar Retno. (ari)