KABARJOMBANG.COM – Diduga akibat terpeleset di jalanan, Maskur, (34) warga Dusun Jajar, Desa Kepuhkembeng, Kecamatan Peterongan, Kabupaten Jombang, tewas mengenaskan di jalan raya Soekarno-Hatta, usai terlindas truk tangki yang melintas, Jumat (15/9/2017).
Saat itu, sekitar Pukul 08.30 WIB, korban yang menggunakan sepeda motor Honda Vario bernopol S 5144 ZS, berjalan dari arah barat ke timur. Setibanya di lokasi, korban berusaha mendahului pengguna sepeda yang berada di depannya.
Saat mendahului, korban diduga terlalu ke kiri hingga menyenggol pengendara sepeda lainnya dan terpeleset. Selang beberapa detik, korban terpental dan tertabrak truk tangki gandengan bernopol B 9557 BQA yang dikendarai Kusnan (45) warga Dusun Mangunan, Desa Selosari, Kecamatan Kandat, Kabupaten Kediri.
“Memang, saat itu korban sedang akan meyalip, namun karena tersenggol dengan sepeda lain, sehingga korban terjatuh dan terlindas truk disampingnya,” ujar Kusnan (45) saksi di lokasi kejadian.
Sementara itu, Nariono (61) pengendara sepeda asal Desa Mojongapit, Kecamatan/Kabupaten Jombang, mengalami ruka ringan dibagian kakinya.
“Korban tewas dengan luka parah di bagian tubuhnya. Untuk pengendara sepeda hanya mengalami luka ringan. Saat ini semua kendaraan yang terlibat kecelakaan kita amankan di Kantor Satlantas Polres Jombang,” ujar Aipda Isman, petugas Laka Lantas saat ditemui di lokasi. (aan/kj)