MEGALUH, KabarJombang.com – Perhimpunan makanan dan minuman (Permamin) Jombang gelar doa bersama dan santunan anak yatim di Desa Kedungrejo, Kecamatan Megaluh, Kabupaten Jombang.
Ketua Permamin Jombang, Tono mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan untuk mengingat kembali kemerdekaan Indonesia pada 77 tahun yang lalu.
“Kami ingin mengingatkan kembali kemerdekaan kita atas nama bangsa Indonesia, yang mana dalam kegiatan doa bersama kita juga bacakan teks dasar negara Indonesia,” ujarnya pada (21/8/2022).
Selain doa bersama dan santunan anak yatim, Permamin Jombang juga menyosialisasikan terkait penanganan limbah sampah yang kini tengah menjadi sorotan.
“Kemudian kita juga memberikan suatu edukasi kepada para anggota kami agar bisa mengolah limbah sampah mereka masing-masing,” jelasnya.
Harapannya, Permamin Jombang dapat menyukuri semua yang telah bangsa Indonesia miliki, termasuk mengingat tokoh para pejuang kemerdekaan republik Indonesia.
“Wujud syukur kita untuk para pejuang agar kita tidak menjadi bangsa takabur terhadap para pejuang bangsa kita ini,” pungkasnya.