MOJOAGUNG, (kabarjombang.com) – Banyaknya taman di Kabupaten Jombang, yang semestinya menjadi tempat wisatawan lokal menghabiskan akhir pekan, ternyata dibuat ajang kasmaran para muda-mudi. Bagaimana tidak, dari pantauan di lokasi taman Alun-alun Mojoagung, terlihat beberapa pasangan remaja memadu kasih di tempat umum.
Bahkan, mereka tidak sungkan untuk bermesraan meskipun banyak aktivitas orang lalu lalang di taman. Padahal, Kabupaten Jombang ini berlabel Kota Santri. “Ini sudah biasa kayak gini mas, bahkan setiap hari libur seperti hari Sabtu dan Minggu pasti ramai oleh remaja pacaran,” ujar salah satu pedagang kaki lima di sekitar Alun-alun, Minggu (7/2/2016).
Hal senada juga dikatakan Roni (28), warga Kecamatan Jombang yang sengaja datang ke Taman Alun-alun Mojoagung untuk menghabiskan waktu liburan jelang Tahun Baru Imlek 2567 ini. Menurutnya, pemandangan tersebut sangat miris. Sebab, mereka yang berpacaran tak segan dan tak sungkan bermesraan di ruang terbuka.
“Pacaran sih tidak apa-apa, tapi kalau model pacarannya seperti itu, kita yang melihat jadi malu sendiri, apalagi sepertinya mereka masih usia,” ungkapnya.
Tak hanya di Alun-alun Mojoagung saja, lanjut Roni, pemandangan yang sama juga terjadi di Taman Kebonratu di Desa Keplaksari, Kecamatan Peterongan. “Tak hanya di sini, di Taman Keplaksari juga sering dibuat ajang pacaran yang berlebihan. Model pacarannya, ya sama lah kayak disini (Alun-alun Mojoagung,red),” cetus Roni.
Dirinya juga berharap kepada pemerintahan Kabupaten Jombang Agar bisa mengatasi hal semacam ini. Sebab jika di biarkan, tidak menutup kemungkinan akan menjadi permasalahan di wajah kota yang berjuluk Kota Santri ini.” Ya kita berharap agar pemerintahan Jombang bisa melakukan tindakan untuk fenomena ini.”Ujarnya saat di temui di taman. (ari)