KABARJOMBANG.COM – Dua bank yang berada di Jalan Merdeka No 35 Desa Mojowarno Kecamatan Mojowarno Kabupaten Jombang, dijebol maling, Sabtu (8/4/2017).
Pembobolan ini diketahui pengelola toko, dan langsung dilaporkan ke Mapolsek Setempat. Beruntung, tak ada uang yang berhasil digondol pelaku.
Meski tak berhasil membawa barang berharga, namun kawanan pencuri yang diperkirakan lebih dari satu orang tersebut, berhasil membawa rekaman CCTV. “Pelaku masuk ke bank dan berusaha membongkar laci serta membawa DVR (Digital Video Recorder) milik kedua bank tersebut,” kata Kapolsek Mojowarno, AKP Wilono.
Aksi pelaku yang diduga dilakukan tengah malam, baru diketahui pengelola toko sekitar pukul 14.00 WIB, saat itu pengelola toko melihat ada lubang besar di bagian belakang ruko. Kaget dengan hal tersebut, dirinya melaporkan kejadian itu ke Mapolsek Mojowarno.
Dari hasil identifikasi, ditemukan lubang berukuran 30 cm persegi di belakang bangunan. Tak hanya itu, sebelum melubangi ruko, pelaku juga mebobol tembok pagar belakang yang memiliki ketinggian 4 meter.
“Pelaku tak berhasil membawa uang, sebab bank tersebut hanyalah kantor kas saja. Sehingga setiap hari uang disetorkan ke Bank Cabang. Dan hingga saat ini kita sudah berkoordinasi dengan Satreskrim Polres Jombang untuk penyelidikan lebih lanjut,” pungkasnya. (aan/kj)