JOMBANG, KabarJombang.com – Dua orang diduga meregang nyawa usai menggelar pesta minuman keras (Miras). Kejadian ini dikabarkan terjadi di Desa Pulolor, Kecamatan Jombang Kota pada Selasa, 14 April 2020 sore. Namun hingga saat ini, belum ada informasi resmi dari pihak kepolisian terkait peristiwa ini.
Dua orang berinisial An dan Pn, menggelar pesta Miras bersama dua orang lainya yang belum diketahui identitasnya. Saat itu, mereka dikabarkan menenggak miras oplosan yang dicampur dengan camilan buah durian.
Informasi yang dihimpun, An meninggal dunia beberapa jam usai pesta Miras itu digelar. Sedangkan Pn, mengalami kritis dan sempat dilarikan ke IGD. Namun, dua hari kemudian, ajal menjemputnya.
“Kejadian pesta Miras terjadi selasa sore. Yang namanya An Selasa malam meninggal, sementara satu bernama Pn, kritis dan dilarikan ke UGD, akhirnya tadi sore meninggal,” ujar salah satu warga Pulo Lor yang enggan disebutkan identitasnya, Kamis (16/4/2020).
“Diduga akibat miras saat berpesta bareng 4 orang, dan kabarnya selain miras mereka makan durian sebagai camilannya,” imbuhnya.
Terpisah, Kapolsek Jombang AKP Moch. Wilono mengaku belum mendapatkan informasi mengenai kejadian tersebut.
“Belum ada informasi, akan kami cek dulu ke Desa Pulolor,” pungkasnya saat dihubungi melalui ponselnya.