NGORO, (kabarjombang.com) – Warga Dusun Tugu, Desa Kesamben, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Jombang, mendadak gempar, setelah seorang warga sekitar menemukan sesosok mayat tergeletak di pinggir jalan.
Bambang Sutejo, salah satu saksi yang juga pengendara mengatakan, dirinya menemukan mayat tersebut sekitar jam 13.30 WIB, saat dia melintas di jalan desa tersebut.
Penasaran dengan tubuh tergeletak itu, dia kemudian berusaha mencari tahu. Hasilnya, dia menemukan identitas mayat tersebut, dan diketahui bernama Juari (57), warga desa setempat.
Melihat hal itu, warga sekitar lalu melaporkan temuan mayat tersebut ke pihak berwajib. Mendapat laporan, beberapa anggota Polsek Ngoro datang ke lokasi kejadian, dan melakukan olah TKP.
Sementara Humas Polres Jombang, Ipda Dwi Retno Suharti mengatakan jika korban meninggal diduga karena penyakit yang selama ini dideritanya. “Anak korban mengaku, jika ayahnya memang menderita penyakit diabetes dan juga komplikasi yang cukup lama. Dugaan kematian korban karena penyakit tersebut,” terangnya, Senin (23/11/2015).
Lebih lanjut, saat dilakukan visum di Rumah Sakit Kristen (RSK) Mojowarno, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban. “Jadi diperkirakan kematian korban akibat riwayat penyakit yang dideritanya,” ujar Retno. (ari)