Bertahan di Masa Pandemi, Owner Kandang Sapi: Roda Perekonomian Harus Tetap Jalan

Oni pemilik Kandang Sapi saat bersama Bupati Jombang, Mundjidah Wahab. (Foto: Daniel Eko).
  • Whatsapp

WONOSALAM, KabarJombang.com – Obyek wisata Kandang Sapi atau dikenal dengan sebutan KanSa di Wonosalam buka lagi.

Tempat rekreasi yang dilengkapi dengan wahana edukasi dan mini water boom itu bahkan dikukuhkan sebagai Wisata Tangguh Semeru oleh Bupati Jombang pada Selasa (28/7/2020).

Baca Juga

Menanggapi hal itu, Ony Imam Mahdi, pemilik KanSa mengatakan bahwa roda perekonomian harus tetap berjalan meski di tengah pandemi.

Dia menyebut banyak karyawan-karyawan yang ada di KanSa yang berasal dari jombang tersendat perekonomiannya jika obyek wisata tidak segera dibuka. Ony mengaku sangat berterima kasih kepada Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Jombang yang telah mengizinkan dan mendukung sektor pariwisata.

“Di tengah pandemi seperti ini pariwisata harus tetap berjalan meskipun tetap dengan menjalankan protokol kesehatan,” imbuhnya.

Karena ketentuan tersebut, Ony menegaskan, sebagai pengelola KanSa, dia mewajibakan kepada seluruh pengunjung untuk bermasker dan melakukan cek suhu tubuh sebelum memasuki area wisata.

“Masalah kolam renang jangan khawatir. Kita tiap hari melakukan treatment untuk sterilisasi virus dan bakteri. Jadi, aman,” terang Ony.

Salah satu karyawan KanSa, Sesa warga Kecamatan Mojowarno, mengatakan, setelah lama tutup akibat pandemi Covid-19, KanSa mulai buka kembali sejak dua minggu terakhir. Selama tutup, dia tak dapat penghasilan kurang lebih dua bulan .

Sebenarnya saat pandemi tidak seluruh fasilitas KanSa ditutup. Saat itu, lanjut Sesa, kafe dan resto KanSa masih tetap buka meskipun sepi pengunjung. “Saya berharap dengan di bukanya kembali wisata KanSa ini, semoga banyak pengunjung,” pungkas Sesa. (CW-2)

 

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait