Bawaslu Gerebek Salah Satu Hotel Di Jombang ?

Suasana Green Red Hotel saat pertemuan tertutup antar Kades
  • Whatsapp
JOMBANG, KabarJombang.com – Sejumlah kepala desa di Jombang tampak hadir dalam rapat pertemuan yang diduga dengan salah satu tim Pasangan Calon. Pertemuan para kades ini bertempat di Green Red Hotel jalan Propinsi Jombang – Mojokerto.
Tampak hadir sejumlah kepala desa diantaranya, Kades Tanjung Wadung kecamatan Kabuh, Kades Gondek Hisbulloh Kecamatan Mojowarno, Kades Turipinggir kecamatan Megaluh serta sejumlah kades se Kabupaten Jombang.
Menurut salah satu kepala desa di Jombang yang enggan menyebutkan namanya, dirinya mendapat undangan di hotel grand red  melalui telepon. Namun ketika kabar ini diberitahukan kepada seluruh kades ia kenal, dirinya mendapat jawaban serupa.
“Namun semua juga bingung kok pertemuan tertutup dan beredar informasi kalau pertemuan tersebut membahas bagaimana cara memenangkan salah satu paslon. Jadi ya gitu banyak kades yang memang tidak datang daripada bermasalah,” terang sumber ini.
Bagus Security Green Red membenarkan adanya pertemuan antar kades, namun hal itu tertutup dan berlangsung aula yang biasa Green Red sendiri. “Perkiraan tadi jam 9 an namun setahu saya pertemuannya ditutup, kalau yang datang ada sekitar 80 an orang,” ucap Bagus.
Dia menambahkan, di tengah – tengah tiba – tiba banyak orang dari Bawaslu yang mendatangi lokasi acara. Pihak Bawaslu sendiri menurut Bagus tidak bisa masuk karena lokasinya memang tertutup. Sehingga masih menurut Bagus, Bawaslu hanya berada di depan lokasi pertemuan.
Ketua Bawaslu Jombang David Budianto sendiri ketika dikonfirmasi menyatakan pihaknya telah mendengar ada informasi pertemuan antara kades se Jombang dengan salah satu tim Paslon.
“Tadi anggota sudah menyebar dan memang tidak bisa masuk karena tertutup. Jadi untuk sementara kami mengumpulkan informasi di sekitar lokasi pertemuan,” terang David.
Sampai berita ini ditayangkan masih berupaya konfirmasi ke kades-kades yang diduga masuk ke dalam lokasi tersebut, namun belum terkonfirmasi.
Judul kami ganti karena menyudutkan salah satu paslon. Kami mohon maaf apabila ada kekeliruan dalam penulisan judul.
Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait