KabarJombang.com – Mumpung masih usia muda, perlu diperhatikan cara-cara bagaimana merawat mata agar penglihatan tetap jelas dan sehat. Karena ketika mata sudah mengalami gangguan, akan sulit dan cukup lama proses kesembuhannya.
Gangguan penglihatan menjadi permasalahan umum yang sering dihadapi masyarakat. Apalagi di kehidupan yang setiap harinya tidak lepas dengan bermain sosial media, justru seringkali mengaplikasikan Handphone.
Nah lantas bagaimana agar kesehatan mata tetap terjaga dan aman ?, berikut yang anda perlu ketahui terdapat 5 tips menjaga kesehatan mata seperti dikutip KabarJombang.com dari beberapa sumber.
1. Mengurangi atau Berhenti Merokok
Sebuah laporan yang diterbitkan di situs resmi Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit atau Centers for Disease Control and Prevention (CDC) menjelaskan bahwa merokok memicu perubahan pada mata sehingga menyebabkan seseorang kehilangan penglihatan.
Selain itu, laporan tersebut menunjukkan perokok memiliki kemungkinan dua hingga tiga kali lebih besar untuk mengembangkan penyakit mata seperti katarak dibandingkan dengan orang yang tidak merokok.
2. Hindari Pemakaian Gawai Terlalu Lama
Menatap layar komputer atau smartphone terlalu lama dapat menyebabkan mata lelah. Gejalanya bisa berupa sakit kepala, nyeri leher, sakit pada bahu dan punggung, mata kering, serta pandangan menjadi kabur.
Jika Anda bekerja di depan komputer sepanjang hari, istirahatkan mata dengan mengalihkan pandangan selama 20 detik, setiap 20 menit sekali. Anda juga bisa mengistirahatkan mata selama 15 menit setiap 2 jam sekali. Bila mata terasa kering, Anda bisa sering mengedipkan mata atau menggunakan obat tetes mata.
3. Olahraga Rutin
Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa olahraga dapat mengurangi risiko penyakit mata dan bahkan menurunkan risiko kehilangan penglihatan akibat tekanan darah tinggi, diabetes, dan kadar kolesterol yang tinggi.
Selain berbagai cara di atas, Anda juga dianjurkan untuk menghindari kebiasaan membaca di tempat gelap. Saat membaca, jaga jarak antara mata dan buku atau objek bacaan sebanyak sekitar 25–30 cm, termasuk ketika Anda sedang membaca sambil berbaring.
4.Istirahat mata sejenak
Cara menjaga kesehatan mata ini sederhana, Anda cukup istirahat. Hampir semua orang merasakan mata mereka jadi tidak nyaman setelah duduk seharian di depan layar komputer. Hal ini disebabkan mata berkedip 25 persen lebih sedikit dari biasanya, yang menyebabkan mata jadi kering.
Satu hal yang bisa dilakukan adalah menutup mata Anda dan menghitung sampai 5 sebelum membukanya kembali. Hal lainnya adalah berpaling dari layar monitor dan fokus pada sebuah objek yang jauh. Lakukan ini selama beberapa menit setiap 30 menit.
5. Konsumsi Makanan Bergizi
Untuk menjaga kesehatan mata, Anda disarankan untuk mengonsumsi makanan bernutrisi yang kaya akan kandungan vitamin A, vitamin C, vitamin E, lutein, selenium, dan asam lemak omega-3.
Beberapa nutrisi di atas diketahui dapat menangkal masalah mata terkait usia, misalnya katarak dan degenerasi makula. Anda dapat memperoleh berbagai nutrisi tersebut dengan mengonsumsi sayuran hijau, salmon, tuna, telur, kacang-kacangan, dan jeruk.
Nah demikianlah beberapa cara tersebut yang bisa anda ketahui dan diterapkan. 5 tips diatas sangatlah mudah untuk dilakukan bagi Anda yang usianya masih muda. Jangan lupa menjaga kesehatan mata itu sangat penting loh, sebelum tertimpa penyakit hingga pandangan mata jadi buram atau tidak jelas.