JOMBANG, KabarJombang.com – Memiliki wajah yang bersih, tanpa jerawat merupakan keinginan setiap orang. Berbagai perawatan dilakukan agar jerawat tidak muncul, karena bisa menganggu penampilan.
Untuk merawat wajah agar tetap tampak cerah dan sehat tanpa jerawat tidak harus memakai perawatan yang berbayar mahal saja. Akan tetapi juga ada yang bisa dilakukan dengan bahan alami.
Pastinya dengan bahan alami ini wajah yang telah berjerawat bisa kembali normal dan tampak segar, seperti dikutip KabarJombang.com dari Kumparan.com.
Lidah Buaya
Aloe vera gel atau lidah buaya bisa menjadi solusi berbagai permasalahan kulit, mulai dari kulit kering hingga kulit berjerawat. lidah buaya memang kaya akan vitamin C dan vitamin E yang bermanfaat untuk kulit.
Kamu dapat menggunakan potongan lidah buaya yang telah dikupas lalu pijat secara lembut pada kulit yang masih menyisakan bekas jerawat, atau langsung menggunakan aloe vera gel dalam kemasan yang sudah banyak dijual.
Madu
Madu bisa juga digunakan sebagai cara menghilangkan bekas jerawat dengan cepat. Karena bahan alami pada madu sangat banyak manfaatnya, kandungan antibiotiknya mampu mencegah infeksi penyebab radang pada jerawat.
Caranya cukup mudah aplikasikan madu ke wajah lalu diamkan sekitar 15 menit setelah itu bilas dengan air hangat. Sementara dari madu itu, disarankan memakai madu yang asli.
Putih Telur
Tahukah kamu jika putih telur mengandung kadar protein yang sangat tinggi, sehingga membantu mengencangkan pori-pori, mengangkat komedo, mencegah jerawat, sekaligus mencerahkan luka maupun bekas jerawat.
Cukup diamkan putih telur pada kulit selama 10-15 menit hingga kering lalu bilas. Gunakan secara rutin sebanyak 2-3 kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Ampas Teh
Sudah banyak ketika kita membuat teh, ampasnya langsung dibuang ke tempat sampah. Padahal, dari ampas teh tersebut bisa digunakan untuk memperbaiki wajah. Salah satunya seperti ampas teh ternyata masih memiliki manfaat yakni menghilangkan bekas jerawat.
Antioksidan yang terkandung di dalam teh ampuh untuk memperbaiki kondisi kulit dan memudarkan bekas jerawat. Siapkan sekantung teh celup yang sudah diseduh. Usapkan saja ampas tersebut pada bagian kulit yang ternoda bekas jerawat.
Tomat
Tomat mengandung Vitamin A dan C yang bermanfaat untuk kulit. Tomat mampu untuk mengencangkan kulit, juga bisa cepat menghilangkan bekas jerawat.
Dalam pemakaiannya bisa disiapkan terlebih dahulu beberapa buah tomat, lalu iris tipis, tempelkan pada area bekas jerawat, diamkan selama 10 menit kemudian bilas wajah dengan air hangat.
Nah demikianlah ketersediaan beberapa bahan alami yang masih bisa dimanfaatkan untuk hal yang lain, salah satunya yakni mengatasi wajah yang sudah terkena jerawat. Jangan sampai kendor yah dalam merawat wajah sendiri, dari 5 cara itu bisa dilakukan dengan mudah dan tidak terlalu mengeluarkan dana yang banyak.