JOMBANG, KabarJombang.com – Kegiatan Jombang Bersholawat yang akan digelar di stadion merdeka pada Senin (31/10/2022) mulai pukul 19.00 WIB nanti malam, Polisi akan melakukan rekayasa lalu lintas di seputar Kawasan Tertib Lalulintas (KTL) Kabupaten Jombang.
Penutupan jalan itu, tepatnya di sepanjang Jalan Gus Dur, Jalan Hayam Wuruk dan Jalan Anggrek. Hal tersebut dilakukan imbas adanya kegiatan Jatim Bersholawat dalam rangka Hari Jadi Pemerintah Kabupaten Jombang ke – 112.
Dari informasi yang dihimpun melalui flayer Satlantas Polres Jombang yang tersebar, Arus Lalu lintas menuju Jalan Gus Dur, Jalan Hayam Wuruk dan jalan Anggrek akan ditutup di 5 simpul penutupan jalur mulai pukul 19.00 WIB hingga kegiatan selesai.
“Simpang 4 UNDAR, simpang 4 Hayam Wuruk, simpang 4 Jl pahlawan, simpang 3 depan satlantas, Bundaran ringincontong,” tulis pamflet rekayasa lalulintas tersebut.
Untuk Rekayasa Lalulintas dibagi dalam dua rekayasa Lalulintas yakni, Arus lalu lintas dari arah timur, kendaraan dari arah timur yang masuk ke kota Jombang melalui Simpang empat Undar dialihkan ke selatan hingga menuju ke jalan Gatot Subroto dan jalan pahlawan, kemudian keluar di jalan KH Wahid Hasyim.
Sedangkan, Arus lalulintas dari arah barat, kendaraan dari arah barat (ringincontong) yang akan keluar dari kota Jombang melalui simpang empat jalan Hayam Wuruk dialihkan menuju ke barat yakni jalan A. Yani hingga menuju arah jalan A.R Saleh kemudian keluar di jalan Brigjen Kretarto.