Pencurian Marak di Sekolah, Begini Respon Dindikbud Jombang

Seringkali Terjadi Pencurian di Sekolah Tak Terungkap, Begini Kata Kadisdikbud Jombang
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Jombang Agus Purnomo.KabarJombang.com/Fa'iz/
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Sekolah di Jombang seringkali menjadi sasaran maling, namun pelakunya jarang terungkap. Polisi pun sering dibuat kewalahan untuk mengungkap kasus pencurian di sekolah ini.

Dari beberapa sekolah yang barang-barangnya raib dicolong maling, pelaku baru terungkap yang beraksi di SDN Podoroto, Kesamben, Jombang. Penangkapan itu memang sulit ditemui dikarenakan mesin CCTV beserta hardisk nya juga diambil.

Baca Juga

Untuk mengantisipasi adanya aksi pencurian di sekolah, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Jombang Agus Purnomo meminta agar pihak sekolah di wilayah Kabupaten Jombang untuk menyimpan barang-barang berharga dan CCTV dengan aman.

“Memang sulit untuk dicari, karena memang mesin beserta hardisk CCTV juga ditemui dan dicuri. Maka itu saya harap, agar mempermudah proses kepolisian dalam penyelidikan, maka hardisk beserta mesinnya disimpan di ruangan yang tertutup dan aman,” ujarnya kepada KabarJombang.com, Rabu (15/9/2021).

Agus menyampaikan terimakasih ke Polres Jombang atas terungkapnya pelaku pencurian di SDN Podoroto Kesamben Jombang. Dengan itu dirinya berharap seluruh pelaku kejahatan yang meresahkan warga pendidikan bisa terungkap.

“Saya turut berterimakasih kepada pihak kepolisian dari terungkapnya pelaku dari kasus pencurian barang-barang sekolah di SDN Podoroto kemarin. Karena memang dari kejadian kehilangan barang sekolah kemarin-kemarinnya, baru kasus yang satu ini pelakunya berhasil diringkus,” terangnya.

Sementara itu pihaknya tetap memastikan bahwa, CCTV di SDN Podoroto segera dipasang kembali dan menyimpan hardisk serta mesin CCTV itu di ruangan tertutup dan aman. Begitu juga terhadap pihak sekolah lainnya di Jombang, hal itu disampaikan agar hal serupa tidak terjadi kembali.

“Memang meresahkan dengan kejadian tersebut, maka dari itu bagi seluruh pihak sekolah di daerah Kabupaten Jombang ini saya harap mesin dengan hardisk CCTV bisa disimpan dengan aman. Begitu saja dan Alhamdulillah pelaku yang kemarin sudah tertangkap,” tandas Agus .

Diketahui sejak bulan Januari 2021 belasan sekolah di Kabupaten Jombang menjadi sasaran kawanan pencuri. Sejauh ini kasus tersebut masih belum pernah terungkap. Minimnya petunjuk serta barang bukti membuat polisi kesulitan.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait