Pandemi Landai, Omzet Perajin Bonsai Kelapa Ukir di Jombang Justru Turun

Teks foto : Bonsai kelapa ukir vespa produksi Agus Suyitno, Selasa (17/5/2022)./Karimatul Maslahah/
  • Whatsapp

PETERONGAN, KabarJombang.com – Perajin bonsai kelapa ukir warga Dusun Senden, Desa Senden, Kecamatan Peterongan mengalami penurunan omzet usai pandemi covid-19 melandai.

Agus Suyitno, pengerajin bonsai kelapa mengatakan, omzet yang didapat ketika pandemi sangat besar dan kini usaha Agus Suyitno mengalami penurunan hingga 50 persen.

Baca Juga

“Dulu waktu musim pandemi omzet rata-rata Rp 20 juta hingga Rp 30 juta perbulan, sekarang sudah menurun dengan penghasilan perbulan Rp 15 juta hingga Rp 10 juta perbulan,” jelasnya pada Selasa (17/5/2022).

Cara pembuatan bonsai kelapa menurut Agus tidak memakan waktu yang cukup lama, berbeda dengan pembuatan bonsai pohon yang memakan waktu bertahun-tahun.

“Prosesnya tidak terlalu lama, tidak sampai puluhan tahun sudah bisa di nikmati keindahannya. beda dengan bonsai pohon sampai puluhan tahun,” bebernya.

Keindahan bonsai kelapa lanjut Agus, dapat dilihat dari bentuk akar serta daun. “Akar kalau semakin menggurita semakin bagus, kalau daunnya gimana proses daunnya lebih kecil lagi,” jelasnya.

Sementara awal mula Agus menjual belikan bonsai kelapa tersebut melalui media sosial dan tak disangka, bonsai ukir yang dijajakan tersebut memikat banyak orang.

“Dijual belikan, awalnya kami posting di media terus banyak yang tanya akhirnya saya gelutin sekalian buat usaha, awal modal pertama Rp 100 ribu, saya ambil di pasar-pasar itu kelapa yang sudah tunas, pertama saya ambil 10 biji saya buat, dapat 6 bulan saya posting,” jelasnya.

Harga yang dibandrol untuk membeli bonsai ukir kelapapun tidak terlalu mahal, pembeli dapat mengambil bonsai mulai harga Rp 10 ribu hingga Rp 15 ribu.

“Harga sangat bervariasi sekali, tergantung umur kelapanya dan model kelapanya, kalau khusus bonsai kelapa yang ukir vespa ini awal pertama kali membuat kami bandrol Rp 350 ribu per satu unit, kalau menjual dari awal tunas itu Rp 10 ribu kalau sudah tunas dan diplitur batoknya itu Rp 15 ribu,” pungkasnya.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait