Menerbitkan Buku Kini Lebih Praktis dan Terjangkau Bersama Detak Pustaka

Foto : Logo jasa penerbitan dan percetakan detak pustaka. (Istimewa)
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Dalam dunia penerbitan yang terus berkembang, Detak Pustaka hadir sebagai solusi ideal bagi penulis yang ingin mewujudkan karya mereka.

Dalam era digital dan berkembangnya dunia penerbitan pada saat ini, menerbitkan buku tidak lagi menjadi proses yang sulit dan rumit. Detak Pustaka, hadir sebagai solusi bagi para penulis yang ingin mewujudkan karya-karya mereka dengan cara yang lebih sederhana dan efisien.

Mohammad Arif, selaku direktur CV Detak Pustaka mengaku, berkomitmen untuk memberikan layanan penerbitan buku yang komprehensif dan berkualitas.

“Detak Pustaka lahir dari semangat untuk menjembatani penulis dengan berbagai layanan yang saling terintegrasi. Sejak awal berdirinya, perusahaan ini telah berusaha untuk memberikan kemudahan bagi penulis dalam proses penerbitan,” ujar Arif pada Jum’at (27/9/2024).

Ia memahami bahwa setiap penulis memiliki kebutuhan masing-masing, oleh karena itu, pihaknya menyediakan layanan yang beragam, mulai dari edukasi kepenulisan hingga penerbitan dan distribusi buku.

Direktur Detak Pustaka tersebut memiliki motto yakni, ‘Menjadikan Bukumu Lebih Baik.’ Hal itu menurutnya, mencerminkan tujuan untuk membantu penulis meningkatkan kualitas karya mereka.

“Kami tidak hanya fokus pada penerbitan, tetapi juga memberikan dukungan dalam hal penyempurnaan isi, desain, serta jangkauan distribusi buku. Dengan pengalaman yang kami miliki, kami percaya dapat membantu penulis mencapai potensi maksimal dalam setiap karya yang dihasilkan,” ungkapnya.

Detak Pustaka menurut Arif, didirikan pada tahun 2017 di Kabupaten Jombang. Ia mengaku akan siap mambantu untuk menjembatani penulis dengan berbagai layanan pendidikan, penerbitan, percetakan, dan distribusi buku yang saling terintegrasi dengan kualitas terbaik.

Direktur perusahaan penerbitan dan pencetakan buku yang berlokasi di Lamongan tersebut, memahami bahwa proses menerbitkan buku bisa menjadi sebuah tantangan.

Oleh karena itu, dirinya melalui perusahaan ini menawarkan berbagai layanan mulai dari pembentukan komunitas menulis, edukasi kepenulisan, hingga layanan pracetak, penerbitan, percetakan, dan distribusi buku.

“Selain berfokus pada penulis individu, Detak Pustaka juga berkomitmen untuk menciptakan penulis muda berbakat yang akan mendukung literasi Indonesia di masa depan. Dengan mengadakan program pengiriman tulisan, penerbitan murah, dan kolaborasi dalam event kepenulisan gratis, mereka berupaya mengembangkan potensi penulis-penulis baru,” terangnya.

Ia mengatakan, detak Pustaka juga menyediakan ribuan artikel edukasi yang dapat diakses secara gratis, membantu penulis dalam mengasah keterampilan mereka.

Arif menjelaskan, layanan yang ditawarkan oleh Detak Pustaka mencakup penerbitan dan percetakan buku, serta legalitas buku, yang semuanya dapat diakses melalui website resmi mereka, yakni detakpustaka.com.

“Proses penerbitan di Detak Pustaka menjamin kualitas yang bermutu, dengan buku ber-ISBN resmi dan biaya yang terjangkau, mulai dari 700 ribuan saja. Ini menjadikan Detak Pustaka pilihan tepat bagi penulis pemula maupun yang ingin menerbitkan buku untuk ke sekian kalinya,” terangnya.

Lebih lanjut Arif mengatakan, salah satu layanan unggulan yang ditawarkan oleh Detak Pustaka adalah konversi KTI (Karya Tulis Ilmiah) menjadi buku. Layanan ini menurutnya bisa membantu penulis yang ingin mengolah KTI mereka menjadi buku yang lebih lengkap dan siap dipublikasikan.

“Bagi yang tertarik untuk menerbitkan buku atau membutuhkan informasi lebih lanjut, Detak Pustaka menyediakan layanan melalui whatsapp di nomor 085850038406,” ucapnya.

“Dengan berbagai layanan yang terintegrasi dan komitmen untuk meningkatkan kualitas literasi di Indonesia, Detak Pustaka siap menjadi mitra Anda dalam mewujudkan impian menerbitkan buku,” pungkas Arif.

  • Whatsapp

Berita Terkait