Kirab Obor Porprov Jatim 2023, Ini Harapan Kepala Disporapar Jombang

Foto : Sekda kab Jombang, Agus Purnomo menerima obor porprov Jatim dari Sekdakab Mojokerto, Teguh Gunarko
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Pemkab Jombang melalui Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Jombang menggelar pawai obor Porprov 2023, Selasa (5/9/2023). Kegiatan tersebut, sebagai tanda dimulainya pagelaran olahraga 2 tahun Provinsi Jawa Timur.

Pawai obor tersebut, dimulai di Kecamatan Mojoagung tepatnya di Ruang Terbuka Hijau (RTH). Dimulai dari serah terima obor dari Kabupaten Mojokerto ke Kabupaten Jombang, yang diwakili oleh Sekretaris Daerah (Sekda) masing-masing Kabupaten. Sebelum serah Terima, obor Porprov Jatim diarak dari Kabupaten Mojokerto oleh sejumlah rombongan.

Baca Juga

Setelah serah Terima, obor Porprov Jatim VIII 2023 kemudian dibawa oleh perwakilan atlet Kabupaten Jombang dan dibawa lari di sepanjang jalan raya Mojoagung.

“Untuk rutenya semua kecamatan akan dilewati. Hari ini mulai dari Mojoagung, Sumobito, Kesamben, Jogoroto, Peterongan, Mojowarno dan Wonosalam. Dan selanjutnya kita bawa ke alon-alon,” ujar Kepala Disporapar Kabupaten Jombang, Bambang Nurwijanto.

Atlet Kabupaten Jombang membawa obor Porprov Jatim 2023

 

Dalam kirab obor yang diawali dari Kecamatan Mojoagung itu, disambut oleh ribuan masyarakat, baik dari siswa sekolah maupun masyarakat sekitar Kecamatan yang sengaja melihat kirab obor Porprov Jatim tersebut.

“Pawai obor ini juga dimeriahkan oleh beberapa komunitas dan seni budaya di antaranya komunitas penembak, barongsai hingga drumband perwakilan dari siswa,” imbuhnya.

Kepala Disporapar Kabupaten Jombang berharap, dengan adanya pagelaran Porprov 2023 di Kabupaten Jombang ini, bisa meningkatkan ekonomi masyarakat serta memupuk para atlet untuk terus berpartisipasi di bidang olahraga.

“Kita harapannya sebagai tuan rumah ya sukses penyelenggaraan, sukses prestasi dan sukses ekonomi. Kita target ya 15 emas lah. Dan tentu saja pariwisata Jombang yang harapan kita juga bisa meningkat untuk kunjungannya, karena kita kedatangan banyak tamu dari berbagai Kabupaten/Kota,” harapnya.

Untuk rute kirab Api Obor Porprov Jatim VIII 2023 hari ini yakni Kecamatan Mojoagung – Kecamatan Sumobito – Kecamatan Kesamben – Kecamatan Peterongan – Kecamatan Jogoroto – Kecamatan Mojowarno – Kecamatan Wonosalam – Kecamatan Bareng – Kecamatan Ngoro – Kecamatan Gudo – Kecamatan Diwek dan diakhiri di alun-alun Kabupaten.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait