JOMBANG, KabarJombang.com – Dwijaya Isuzu Jombang menggelar Customer Gathering pada Rabu (15/3/2023). Adapun peserta dalam gathering tersebut, yakni pengguna kendaraan pick up dan truck .
Dalam gathering tersebut, Dealer Isuzu Jombang memperkenalkan bahwa isuzu sudah siap untuk euro 4, yakni standart emisi atau regulasi yang dikeluarkan pemerintah.
Seluruh pabrikan yang ada di Indonesia, diwajibkan oleh Pemerintah untuk menggunakaan mesin euro 4 per april 2022.
“Setiap mobil baru untuk kendaraan komersial pick up atau truck harus menggunakan euro 4. Untuk tahun ini, diadakan sosialisasi euro 4. Kita mengedukasi semua customer Jombang, terutama pick up dan truck, bahwa Isuzu sudah siap untuk euro 4, karna Isuzu berpengalaman lebih dari 11 tahun dalam menangani euro 4,” ujar Adrian palar, Kepala cabang Dwijaya Isuzu Jombang.
Selain itu, Isuzu juga mempunyai layanan servis yang datang langsung ke customer, yakni Bengkel Isuzu Berjalan (BIB).
“Bengkel Isuzu Berjalan merupakan layanan yang diberikan Isuzu untuk customer yang mungkin tidak bisa datang ke bengkel. Mereka hanya perlu telfon atau lapor melalui aplikasi myisuzu.id, mekanik akan menghampiri lokasi yang dilaporkan.
Selain itu, di aplikasi myisuzu.id, kita akan mendapatkan informasi untuk promo dealer terdekat dan booking untuk servis kendaraan,” pungkasnya.