KABARJOMBANG.COM – Diduga sesak nafasnya kambuh, Abdul Hadi (16) putra pasangan Tiyoso dan Mustiyah yang juga siswa SMK PGRI 2 Jombang, meninggal dunia saat mengikuti olahraga pada kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di sekolah barunya, Kamis (20/7/2017).
Kasatreskrim Polres Jombang, AKP Wahyu Norman Hidayat menjelaskan, dari keterangan yang diperolehnya, saat itu korban sedang mengikuti kegiatan olahraga yang dilaksanakan di sekolahnya. Di tengah kegiatan, korban tiba-tiba pingsan hingga tak sadarkan diri.
Saat itu juga, teman korban berusaha menyelamatkan korban dengan membawanya ke Rumah Sakit. Namun, nyawa korban sudah tak bisa lagi tertolong.
“Korban meninggal saat berolahraga di sekolahnya. Diduga korban meninggal akibat sesak nafas yang dideritanya,” ujar AKP Wahyu.
Sementara itu, Slamet Riyadi, kakek korban membenarkan adanya peristiwa tersebut. Menurutnya, cucunya memang memiliki riwayat penyakit sesak nafas. Namun, korban tetap mengikuti kegiatan olahraga yang dilaksanakan di sekolahnya.
“Memang, cucu saya memiliki penyakit sesak nafas. Dan saat itu, informasi dari temannya, dia meninggal saat berolahraga,” katanya sedih.
Namun sayang, pihak SMK PGRI 2 Jombang belum memberikan keterangan terkait peristiwa tersebut. Bahkan, awak media yang sudah menunggu, tidak mendapatkan kejelasan pasti dari pihak sekolah. “Kami tidak berani memberikan keterangan, nunggu bapak kepala sekolah dulu,” kata salah seorang guru di lokasi. (aan/kj)