KABARJOMBANG.COM – Mengantisipasi adanya penggunaan narkoba di kalangan pengemudi angkutan umum, petugas gabungan yakni polisi dan Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Jombang, melakukan tes urine ke puluhan pengemudi bus, Kamis (22/6/2017).
Sebanyak 14 pengemudi diturunkan dari busnya untuk melakukan tes urine di kamar mandi Terminal Bus Kepuhsari yang berlokasi di Desa Kepuhkembeng, Kecamatan Peterongan, Kabupaten Jombang. Setelah melakukan tes kepada pengemudi bus selama dua jam lebih, petugas tak menemukan penggunaan zat narkotika oleh sopir.
“Dari 14 pengemudi yang kita tes, semua negatif. Artinya, hingga saat ini tidak ditemukan kandungan narkoba dalam tubuh mereka,” terang AKP Hasran, Kasat Narkoba Polres Jombang saat ditemui di lokasi.
Pemeriksaan itu, difokuskan kepada pengemudi armada bus yang bertujuan antar Provinsi. Sebab, dicurigai perjalanan yang jauh dan membutuhkan jarak tempuh hingga berhari-hari, pengemudi bus mengkonsumsi obat-obatan terlarang untuk dopping.
“Sasaran kami memang ditujukan kepada pengemudi bus antar Provinsi. Sebab, ada dugaan para sopir tersebut mengkonsumsi zat terlarang sebagai dopping,” sambung AKP Hasran.
Selain itu, pengecekan kesehatan terhadap pengemudi armada angkutan mudik, juga dilakukan petugas kesehatan dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Jombang. Hal ini dilakukan untuk mengetahui bahwa kondisi pengemudi armada bus dalam keadaan sehat.
Selain itu, hal ini juga merupakan salah satu langkah pengecekan keamanan yang dilakukan petugas gabungan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat yang akan mudik. “Ini juga untuk keamanan masyaraakat saat mudik jelang lebaran,” pungkas Hasran. (aan/kj)