Dengan Sandi Operasi Lilin
KABARJOMBANG.COM – Bersandi Operasi Lilin Semeru, sebanyak 897 petugas gabungan siap mengamankan Hari Natal dan Tahun Baru. Hal ini diungkapkan Kapolres Jombang AKBP Agung Marlianto usai mengikuti Apel Pengamanan Operasi Lilin, di Alun-alun Jombang, Kamis (22/12/2016).
Dalam rinciannya, 897 petugas gabungan yang akan terlibat dalam operasi lilin semeru terdiri dari Polri, TNI, Satpol PP dan mitra Kamtibmas di Kabupaten Jombang. Hal itu bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dan seluruh instansi. Sebab, saat ini banyak isu-isu ancaman yang merebak, sehingga pihaknya harus mengantisipasi hal tersebut. “Kita pastikan untuk perayaan Natal 2016 dan Tahun Baru 2017, aman dan kondusif,” tegasnya.
Menurutnya, hingga saat ini pihaknya menyiapkan lima pos pelayanan dan pengamanan Natal dan Tahun Baru. Selain bertugas di pos, petugas juga akan diterjunkan ke 98 tempat ibadah. Yakni 80 gereja, dan 18 tempat ibadah lain. Sedangkan jemaatnya terbanyak 1.500 orang dan paling sedikit 90 orang.
“Sampai saat ini belum ada titik kerawanan. Tetapi kita tetap mengantisipasi berbagai kemungkinan,” ujarnya.
Gelar pasukan gabungan ini, dipimpin langsung Bupati Jombang, Nyono Suharli Wihandoko. Didampingi Wakil Bupati Jombang Mundjidah Wahab, Kapolres Jombang AKBP Agung Marlianto, Dandim 0814 Letkol Arm Fatkhurrahman, dan Ketua DPRD Jombang Joko Triono serta sejumlah pimpinan SKPD.
Dalam penyampaiannya, Bupati Jombang memberikan apresiasi terhadap kesiapan pengamanan yang dilakukan jajaran Kepolisian dan TNI. “Semoga operasi lilin selama 11 ini yang dimulai tangal 22 Desember 2016 hingga 1 Januari 2017, bisa berjalan lancar dan kondusif,” ujar Nyono. (aan)