Safari ke Ponpes Tebuireng, Ganjar Bicara Peran Anak Muda di Pemilu 2024

foto : Ganjar Pranowo Capres Nomor Urut 3 Saat Ziarah di Makam Gus Dur di Ponpes Tebuireng Jombang. (Anggit Pujie Widodo)
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Ganjar Pranowo bicara peran anak muda di perhelatan Pemilu 2024. Hal tersebut disampaikan pria berambut putih itu saat berkunjung ke Pondok Pesantren Tebuireng Jombang, Jumat (12/1/2023).

Capres nomor urut 3 itu tiba di Kabupaten Jombang dan langsung menuju Pondok Pesantren Tebuireng Jombang, sekitar pukul 14.30 WIB.

Baca Juga

Ganjar yang memakai outfit peci hitam, baju kemeja putih dan celana cream ini ditemani oleh putri Presiden Ke-4 Republik Indonesia KH Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Yenny Wahid.

Setibanya di Ponpes Tebuireng, Ganjar sowan ke Ndalem kesepuhan pondok untuk bertemu KH Abdul Hakim Machfudz atau Gus Kikin selaku pengasuh Ponpes Tebuireng Jombang. Kehadirannya juga disambut langsung oleh para santri.

Setibanya di area makam, Ganjar didampingi Gus Kikin dan Yenny Wahid membacakan Surat Al Fatihah dilanjut dengan tahlil dan doa.

Usai ziarah, mantan Gubernur Jawa Tengah (Jateng) itu berkesempatan untuk menemui awak media untuk wawancara. Ditanya soal peran anak muda di Pemilu 2024, Ganjar menjawab tegas bahwa anak muda jangan hanya jadi subjek, tapi harus dilibatkan.

“Kalau kita bicara anak muda, perannya sangat krusial belakangan ini. Anak muda itu tipikalnya jangan hanya dijadikan subjek saja, tapi harus diajak, dilibatkannya. Karena itu, di tim kami, ada Tim Pemenangan Muda (TPM) Ganjar-Mahfud yang semua timnya dari pusat sampai daerah di isi oleh anak muda,” ucapnya.

Bagi Ganjar, anak muda itu punya potensi yang kuat dan harus dikembangkan. Terutama kalangan santri. Spirit anak muda menurutnya harus didukung dengan cara melibatkan langsung.

“Beberapa waktu lalu saya itu menemui santri saat kunjungan ke daerah, ketika saya tanya ‘kamu mau jadi apa?’ jawaban santri itu macam-macam, ada yang ingin jadi TNI, Polisi dan lainnya. Artinya, mereka punya spirit dan itulah yang kami tangkap untuk kami ajak membangun Indonesia bersama,” ungkapnya.

Setelah dari Tebuireng, sekitar pukul 15.30 – 16.15 WIB pria yang identik dengan rambut putihnya ini lalu menuju Pondok Pesantren Bahrul Ulum Tambakberas Jombang untuk berziarah ke makam Mbah Wahab.

Kemudian, setelah dari Tambakberas, pukul 16.25 – 17.10 WIB Ganjar dan rombongan menuju Pondok Pesantren Mambaul Ma’arif Denanyar Jombang untuk berziarah di makam KH Bisri Syansuri.

Pukul 17.35 – 18.20 WIB, Ganjar melanjutkan agenda dengan hadir di Silaturahmi dengan para kyai kampung di Pondok Tahfid Hamalatul, Jogoroto, Jombang.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait