JOMBANG, KabarJombang.com – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Jombang menargetkan 10 kursi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Jombang pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang. Partai Gerindra sendiri, saat ini memiliki 4 kursi di DPRD Kabupaten Jombang.
Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Jombang, Octadella Bilytha Permatasari menjelaskan, saat ini pihaknya tengah membangun mesin partai dan memperkuat konsolidasi internal dan eksternal, menjelang Pemilu 2024.
“Target kami 1 perahu terisi penuh, di mana itu sebanyak 10 kursi untuk Pileg DPRD kabupaten,” kata Octadella Bilytha Permatasari usai mengikuti sosialisasi tahapan Pemilu di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jombang, Kamis sore (28/07).
“Agar supaya kita bisa mampu mengusung kandidat sendiri di Pemilukada,” jelasnya.
Dia mengatakan, untuk strategi yang digunakan meraup suara 10 kursi DPRD Jombang itu, salah satunya melalui penguatan internal partai.
“Kemudian kita bangun komunikasi lintas partai, kita kuatkan secara eksternal, kita mulai terjun menyapa warga dan lain sebagainya,” tandasnya.
“Mungkin kita lebih banyak membranding Gerindra untuk bisa siap menghadapi 2024 yang semakin dekat ini,” jelasnya dengan yakin.
Sementara itu, Partai Nasdem Jombang bertekad membidik 6 kursi DPRD Jombang pada Pemilu 2024 nanti. Saat ini, Partai Nasdem memiliki 1 kursi di DPRD Jombang.
“Segmennya, semua kalangan akan kita bidik, dari muda sampai tua,” ungkap Sekjen Partai Nasdem Jombang, Edwin Sudiono.
Tahapan Pemilu di Kabupaten Jombang sendiri baru tahapan sosialisasi. KPU Sendiri, baru menyosialisasikan tentang Sistem Informasi Partai Politik (SIPOL) kepada para calon peserta pemilu.