DIWEK, KabarJombang.com – Masyarakat tampaknya harus lebih berhati-hati ketika berkendara. Akibat kurang konsentrasi, truk muatan pupuk tergelincir hingga terguling ke area persawahan di Dusun Gedangan, Desa Ngudirejo, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang, Rabu (23/3/2022) malam.
Tidak ada korban jiwa dalam insiden yang terjadi sekitar pukul 18.00 WIB ini. Kecelakaan bermula ketika truk Mitsubishi bernopol S 8467 HR melaju dari arah barat melintasi area persawahan.
Sesampainya di tempat kejadian perkara (TKP), truk tiba-tiba keluar dari lajur. ”Karena saat melewati jalan licin ini, ban truk jatuh dari badan jalan” ungkap Abu Bakar (43) salah satu warga sekitar.
Lantaran ban truk tak bisa lagi dikendalikan, truk terjatuh hingga terjun ke sawah yang berada di sisi kiri jalan. Akibatnya, truk terguling di lahan tanaman padi milik warga sedalam kurang lebih satu meter dari ruas jalan.
Beruntung sopir yang enggan di sebut namanya, tidak mengalami luka-luka. ”Tidak ada kerusakan juga pada truk,” tambahnya. Dia mengaku insiden ini merupakan pertama kalinya. Padahal, saat itu dia dalam kondisi terjaga tidak mengantuk. Kecepatan truk juga normal. Hanya saja, saat melintasi jalan licin tersebut, ban truknya tiba-tiba tergelincir. Tidak simpangan dengan kendaraan lain juga,” katanya.
Sejatinya, truk bermuatan pupuk tersebut hendak menuju pabrik tempat pengolahan. Namun, akibat kejadian ini, niat tersebut harus diurungkan. Selang beberapa jam kemudian, badan truk dievakuasi menggunakan seling dengan ditarik menggunakan traktor.