DIWEK, KabarJombang.com – Direktur Jendral Kebudayaan, Hilmar Farid mengunjungi Pondok Pesantren Tebuireng, Jombang pada Selasa (25/5/2021).
Dalam kunjungannya itu, Dirjen Kebudayaan membawa agenda terkait kelanjutan dan pemanfaatan Museum Islam Indonesia KH Hasyim Asy’ari yang telah diresmikan Presiden Joko Widodo pada tahun 2018 lalu.
Kedatangannya Dirjen Kebudayaan didampingi Bupati Jombang, Mundjidah Wahab beserta Kepala OPD terkait.
Sekertaris Pondok Pesantren Tebuireng, Abdul Gofar mengatakan, selain bersilahturahim, Hilmar Farid meninjau dan membahas terkait Museum Islam Indonesia KH Hasyim Asy’ari.
“Kelanjutan museum ini seperti apa, Dirjen Kebudayaan akan segera menindaklanjuti terkait pemanfaatan museum,”ungkapnya.
Dijelaskannya pula, bahwa kondisi musim saat ini belum seratus persen. Baik itu koleksi dan penataan tempat.
“Saat ini lantai satu saja yang baru siap, ini harapannya lantai satu yang sudah siap bisa dimanfaatkan dulu dan diakses publik,” tutur Abdul Gafar.
Selanjutnya agenda secara teknis akan diperbincangkan lebih lanjut dengan Kemendikbud, Dinas Pendidikan, Kebudayaan, Dinas Pariwisata serta Pondok Pesantren Tebuireng.
“Karena ini museum belum sempurna, maka akan ditindak lanjuti, dan kapan akan dibuka. Secara tentatif (kepastiannya) kapan waktunya untuk dibuka, pihak-pihak terkait yang akan menentukan,” pungkas Abdul Gofar.