KUDU, KabarJombang.com- Kecelakaan mobil Dinas Perkim (Perumahan dan Permukiman) Jombang, dengan mobil lain di Desa Bedahlawak, Kecamatan Tembelang, Jombang, berakhir damai.
Kabid Pengembangan Kawasan Permukiman Dinas Perkim, Syaiful Anwar menuturkan, mobil tersebut dikemudikan salah satu stafnya saat akan menghadiri kegiatan di Desa Bakalan Rayung, Kudu pada Selasa (25/5/2021).
Diceritakan Syaiful Anwar, namun saat dalam perjalanan menuju tempat kegiatan, bertempat di Desa Bedahlawak, Kecamatan Tembalang, mobil yang dikemudikan stafnya mengalami kecelakaan. Hal ini akibat pengereman mendadak dilakukan beberapa mobil di depannya.
“Ada mobil yang tiba-tiba belok kanan masuk gang di Bedahlawak. Akhirnya beberapa mobil termasuk mobil Perkim melakukan pengereman mendadak. Apesnya mobil paling belakang tidak nutut akhirnya menghantam mobil Dinas Perkim. Dan mobil yang menghantam mobil perkim tersebut milik anggota kepolisian yang dibawa putranya berinisial A,”tuturnya pada KabarJombang.com Selasa (25/5/2021).
Dijelaskan Syaiful, akibat kecelakaan tersebut tidak terdapat korban jiwa. Hanya saja kerusakan di beberapa bagian mobil yang terlibat tabrakan.
“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, hanya mobil penabrak yang bempernya rusak, kalau mobil Perkim hanya lecet bemper belakang sebelah kiri,”jelasnya.
Meski dirinya tidak tepat beada di TKP, Syaiful segera datang untuk melakukan diskusi dan mediasi. Akhirnya dapat diselesaikan secara kekeluargaan dan damai.