Harga Cabai Rawit Semakin Pedas, Sepedas Rasanya Tembus Rp 85 Ribu Per Kilogram

Cabai rawit. KabarJombang.com/Daniel Eko/
Cabai rawit. KabarJombang.com/Daniel Eko/
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Harga Cabai rawit di sejumlah pasar di Kabupaten Jombang mengalami kenaikan sekitar Rp 85 ribu per kilogramnya, Senin (15/2/2021).

Sebelumnya harga cabai rawit sempat mengalami penurunan dan bertahan diharga Rp 50 ribu, namun kenaikan harga dimulai sejak dua hari terakhir, hingga saat ini tembus Rp 80 sampai Rp 85 ribu.

Baca Juga

Terpantau dalam laman siskaperbapo di sejumlah pasar harga cabai mencapai Rp 80 ribu antara lain di Pasar Cukir, Pasar Ploso, dan Pasar Sumobito. Sedangkan di Pasar Blimbing mencapai Rp 85 ribu.

“Kenaikan pada jenis sayuran saat ini cabai rawit. Harganya 80 ribu, kenaikan ini sudah terjadi sejak dua hari lalu,” ungkap salah satu pedagang sayur di salah satu pasar di Jombang, Karmini.

Dikonfirmasi terpisah, Kepala Bidang Sarana Perdagangan dan Bahan Pokok Penting Dinas Perdagangan, melalui Nursila Cahyani membenarkan jika kenaikan harga cabai rawit mulai dua hari yang lalu.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait