Menyeberang, Pemotor Perempuan Meninggal Dihantam Truk di Jombang

Polisi saat melakukan olah TKP di Jalan Nasional jurusan Jombang – Nganjuk, tepatnya Desa Jabon, Kecamatan/Kabupaten Jombang. (Istimewa)
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Yuliani Amarinda (33) warga Jalan Teratai Candimulyo, Kecamatan/Kabupatem Jombang, meregang nyawa seketika setelah dihantam truk nopol AE-8779-UB, di pertigaan Jalan Raya Desa Jabon, Kecamatan/ Kabupaten Jombang.

Peristiwa berujung maut ini terjadi Jumat (25/12/2020) sekitar pukul 17.45 WIB. Saat itu, korban mengendarai sepeda motor Yamaha Mio nopol S-3017-YZ melaju dari utara. Setibanya di lokasi, korban hendak menyeberang ke selatan jalan satu arah yang menghubungkan Jombang – Nganjuk ini.

Baca Juga

Bersamaan dengan itu, muncul truk jenis Mercedez yang disopiri Yahno (55) warga Madiun, yang melaju kencang. Karena jarak tak memungkinkan, truk itu pun tanpa ampun menabraknya. Korban pun terluka parah hingga menghembuskan nafas terakhirnya.

“Sepertinya tidak melihat arus lalu lintas karena kondisi hujan. Dan tertabrak truk dari arah timur,” tutur Eko Prasetyo (33) saksi mata warga setempat.

Selang beberapa waktu, polisi yang tiba di lokasi kejadian langsung mengevakuasi jenazah korban ke kamar mayat RSUD Jombang. Selain melakukan olah TKP, polisi juga mengumpulkan keterangan dari sejumlah saksi.

“Kendaraan yang terlibat juga sudah kita amankan ke kantor Satlantas Polres Jombang. Kerugian materiil yang ditimbulkan ditaksir Rp 500 ribu,” kata Iptu Sulaiman, Kanit Laka Satlantas Polres Jombang.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait