JOGOROTO, KabarJombang.com- Ruas jalan penghubung antar kecamatan, jalan Prabu Siliwangi, Jombang, tepatnya di Desa Sumbermulyo, Kecamatan Jogoroto, malam hari kerap jadi ajang balap liar.
Akibat adanya balap liar di jalan umu tersebut, warga sekitar serta pengguna jalan mengeluh. Seorang warga Sumebrmulyo, DY (25) membenarkan sering adanya baap liar diruas jalan tersebut pada malam hari,
“Kalau setiap hari tidak, tapi sering ada dan biasanya adu balap motor di sana. Anak-anak remaja usianya kira-kira 17 – 19 tahunan. Suara motornya juga terdengar karena memang keras,” ungkap pria yang tidak mau disebut namanya ini, Sabtu (7/11/2020).
Ia mengaku sering melewati jalan tersebut saat malam hari, ketika sudah masuk sekitar pukul 10.00 WIB. Dikatakan, biasanya puluhan anak berkumpul di jalan tersebut lengkap dengan sepeda motor modifikasi yang digunakan untuk balapan dan tidak menggunakan helm.
“Biasanya, kalau balapan itu trek lurus. Kebut-kebutan, motornya biasanya tidak ada lampunya. Jalannya dipakai balapan memang enak karena memang sudah aspal dan lurus meski sempit,”jelasnya.
Kondisi jalan Prabu Siliwangi bisa dibilang mendukung bagi para anak muda pembalap liar untuk melakukan aksinya. Karena jalan yang tepencil dan masih minim penerangan.
“Semoga ada petugas kepolisian yang mengamankan atau minimal mengingatkan lah. Karena kalau malam kadang juga banyak pengendara yang melewati jalan itu, takutnya ada apa-apa,” harapnya.
Jalan Prabu Siliwangi adalah akses lain saat hendak menuju jalan Airlangga teparnya di Desa Jelakombo, Kecamatan/Kabupaten Jombang.