Pembatas Jalan Nasional di Peterongan Rusak, Ini Respons PPK BBJN

pembatas jalan yang rusak di depan Pasar Peterongan.
  • Whatsapp

PETERONGAN, KabarJombang.com-Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Preservasi Jalan Kertosono, Jombang, Mojokerto, Gempol dari Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN), Sriyanto, menanggapi rusaknya pembatas jalan di Jalan Brawijaya depan Pasar Peterongan Jombang.

“Untuk perbaikan jalan akan kita lakukan setelah proses lelang,” ucapnya kepada KabarJombang.com Sabtu (1/2/2020). Malam.

Baca Juga

Jalan Brawijaya yang berada di Kecamatan Peterongan Kabupaten Jombang ini merupakan jalan Nasional penghubung antarprovinsi.

Selain pembatas jalan yang rusak, batu-batunya pun nyaris bergeser ke jalan utama. Sehingga dapat membahayakan pengendara.

“Saat ini masih dalam proses lelang. Semoga pertengahan Februari 2020 sudah ada pemenangnya dan bisa kontrak dengan penyedianya,” ungkapnya.

Nantinya jika sudah ada pemenang, sambung Sriyanto, perbaikan akan secepatnya dilakukan.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait