DIWEK, (kabarjombang.com) – Ketua Umum DPP PKB (Partai Kebangkitan Bangsa), Muhaimin Iskandar atau Cak Imin bertakziah di kediaman KH Azis Mansyur, di Pondok Pesantren (PP) Tarbiyatun Nasyiin, Paculgowang, Desa Jatirejo, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang, Selasa (8/12/2015).
Cak Imin datang mengenakan kemeja warna putih dan bersarung. Begitu datang, mantan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans) RI ini langsung menuju masjid tempat jenazah Kiai Aziz disemayamkan. Selanjutnya, Cak Imin mengikuti shalat jenazah secara berjamaah.
Selain Cak Imin, hadir pula Ketua Umum DPW PKB Jawa Timur, Abdul Halim Iskandar, serta Ketua DPC PKB Jombang Subaidi Muchtar. “Kiprah beliau sangat besar dalam membesarkan PKB. Makanya kami sangat kehilangan dengan wafatnya Kiai Azis,” ujar Abdul Halim Iskandar yang mendampingi adiknya, Muhaimin Iskandar.
Dalam kesempatan itu, Ketua Umum DPP PKB (Partai Kebangkitan Bangsa) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mengintruksikan untuk mengibarkan bendera PKB setengah tiang, untuk mengenang dan berduka atas kehilangan salah satu tokoh PKB. Selain itu, Cak Imim juga meminta warga PKB untuk menggelar shalat ghaib serta tahlil selama tujuh hari.
Hal itu dilakukan sebagai bentuk penghormatan terakhir atas meninggalnya Ketua Dewan Syuro DPP PKB, KH Abdul Azis Mansyur. “Untuk warga PKB kami minta mengibarkan bendera PKB setengah tiang. Selain itu, juga melakukan salat ghaib dan menggelar tahlil selama tujuh hari,” ujar Cak Imin usai menshalati jenazah Kiai Azis di masjid Ponpes Tarbiyatun Nasyiin Paculgowang, Kecamatan Diwek, Jombang.
Cak Imin menambahkan, bangsa Indonesia dan warga PKB khususnya sangat kehilangan atas meninggalnya Kiai Azis. Pasalnya, Kiai alumni Ponpes Lirboyo, Kediri ini merupakan sosok yang bisa menghubungkan pejabat dan rakyat. (ari)