Peristiwa

Setelah Bayi Hidrosefalus Viral, Pemdes Gondang Manis Bandar Baru Perhatian

BANDARKEDUNGMULYO, KabarJombang.com – Nasib memprihatinkan menimpa balita Bella Nur Azizah. Pasalnya, balita berusia 14 bulan penderita hidrosefalus  buah hati pasangan Udik (37) dan Zeni (33) warga Dusun Gondanglegi, Desa Gondangmanis, Kecamatan Bandarkedungmulyo, Kabupaten Jombang itu, mendapat perhatian dari pemerintah desa (Pemdes) setempat setelah viral dan diekspos di sosial media (sosmed).

Bella, anak pasangan keluarga miskin itu belum pernah mendapat perhatian atau bantuan dari Pemdes Gondang Manis. Hal ini diungkapkan Zeni sang ibu Bella, bahwa baru Jumat (6/11/2020) mendapat uluran tangan dan bantuan dari Pemdesnya berupa uang tunai sebesar Rp 1,350 juta.

“Pihak Pemdes sudah bantu tapi baru pertama dan pagi ini tadi, dalam bentuk uang tunai sebesar Rp 1,350 juta. Dan baru viral itu ada bantuannya,” ungkap Zeni kepada KabarJombang.com, Jumat (6/11/2020).

Selain itu, lanjut Zeni, pemerintah daerah juga belum ada yang menjenguk maupun memberikan bantuan pengobatan kepada anaknya. Dan baru kemarin ada satu komunitas di Jombang yang menjenguk Bella ke rumahnya.

“Pemerintah daerah sendiri masih belum ada yang kesini, hanya tingkat desa saja yang kesini, itupun baru pagi tadi. Sebelum-sebelumnya ndak pernah dapat bantuan sepeserpun sejak awal anak saya sakit. Setelah ada pemberitaan itu baru dikasih bantuan,” bebernya.

Dikatakan Zeni, diviralkannya Bella sakit karena ia sedang membutuhkan biaya untuk pengobatan anaknya di Surabaya. Karena ia merasa jika KIS saja belum maksimal sehingga butuh biaya lain-lain untuk menunjang pengobatan yang terbaik anaknya.

“Saya juga ndak pernah mengajukan bantuan ke pemerintah, hanya mengandalkan KIS saja sejauh ini,”pungkasnya.

Leave a Comment
Share
Published by
CW-1