Peristiwa

Kenang Perjuangan Tokoh Islam, Warga Genukwatu Jombang Gelar Upacara HSN 2021

NGORO, KabarJombang.com – Ratusan warga Desa Genukwatu, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Jombang menggelar upacara peringatan Hari Santri Nasional (HSN), Jumat (22/10/2021).

Upacara hari santri nasional 2021 ini digelar sebagai wujud mengenang jasa perjuangan tokoh Islam yang diikuti oleh lembaga organisasi, lembaga pendidikan, dan masyarakat setempat disebuah lapangan kantor ranting NU Desa setempat.

Salah satu peserta upacara, Siti Tania (17) mengatakan jika dirinya menghadiri upacara tersebut sebagai keikutsertaan menyemarakkan HSN 2021.

“Kegiatan ini sebagai perwakilan sekolah untuk ikut upacara dalam peringatan hari santri nasional tahun 2021,jadi beberapa siswa datang kesini,” katanya.

Dalam memaknai HSN 2021,menurutnya sebagai umat Islam harus tetap berpegang teguh pada keislaman dan ketaqwaan kepada Sang Pencipta.

“Dalam keadaan apapun iman dan taqwa harus selalu ditingkan kepada Allah SWT untuk kehidupan yang lebih baik,” jelasnya.

Sementara itu sebagai Pembina dalam upacara tersebut, Rois Syuriah MWC NU Kecamatan Ngoro, KH Muhammad Machrus mengungkapkan jika salah satu tujuan dari digelarnya upacara saat HSN untuk menanamkan ajaran Islam kepada peserta terkait perjuangan Islam oleh para ulama.

“Selain ini sebagai kegiatan memperingati hari santri nasional, kita juga harus tanamkan kepada peserta upacara untuk menjadikan suri tauladan para tokoh islam dalam perjuangan dan penegakkan Islam yang harus kita hargai jasanya,” ungkapnya.

Pada peringatan HSN 2021 di Desa Genukwatu di tahun ini terasa berbeda dari kegiatan sebelumnya dari segi peserta yang mengalami penambahan.

“Kalau di tahun kemarin hanya sebatas pengurus lembaga yang melakukan upacara, tapi saat ini juga diikuti oleh lembaga pendidikan, organisasi, dan masyarakat sekitar. Terkait dengan tema juga berbeda di tahun ini kita pakia tema SIGAP (Santri Siaga Jiwa Raga),” pungkasnya.

Leave a Comment
Share
Published by
Diana Kusuma
Tags: HSNSantri