Ekonomi

Jelang Masuk Sekolah, Tukang Sol Sepatu di Jombang Kebanjiran Order

JOMBANG, KabarJombang.com – Omset pendapatan penyedia jasa jahit sepatu dan sandal (sol sepatu dan sandal) jelang siswa-siswi masuk sekolah meningkat drastis.

Hal ini disampaikan langsung oleh Saiful (40), salah satu tukang sol sepatu di Candimulyo, Kecamatan/Kabupaten Jombang. Dia menyampaikan, jelang masuk sekolah seperti ini penghasilannya bisa meningkat 50%.

“Kalau di hari-hari biasa, biasanya 5 sampai 7 pasang saja,” ujarnya pada Rabu (13/7/2022).

Sedangkan pada hari-hari jelang siswa-siswi masuk sekolah, pengerjaan sol sepatu meningkat hingga 50 persen dari hari biasa.

“Satu hari bisa mencapai 10 sampai 15 pasang,” tuturnya.

Namun menurut dia tahun ini sedikit sepi pengunjung di banding tahun-tahun kemarin.

“Berbeda sekali, biasanya kalau sudah mulai sore tambah rame, tapi sekarang bisa kita lihat sendiri sepi beda dengan tahun-tahun kemarin,” tutupnya.

Sementara tarif yang harus dibayar untuk pengerjaan sol sepatu sebesar Rp 20 hingga Rp 30 ribu saja.

Leave a Comment
Share
Published by
Karimatul Maslahah