Didatangi Polisi, Puluhan Orang Diduga Judi Balap Burung Dara, Kocar-kacir

Didatangi polisi dari Polsek Tembelang, puluhan orang yang diduga akan menggelar perjudian dengan adu balap burung dara di Desa Sentul, terlihat kocar-kacir. Jum'at (3/3/2017). (FOTO:AAN)
  • Whatsapp

KABARJOMBANG.COM – Puluhan orang yang diduga akan menggelar perjudian dengan adu balap burung dara, terlihat kocar-kacir. Ini setelah 5 Anggota Polsek Tembelang mendatangi lokasi dan membubarkan massa di lokasi.

Peristiwa itu terjadi di lokasi yang berada di Desa Sentul Kecamatan Tembelang Kabupaten Jombang, Jumat (3/3/3017) sore.

Baca Juga

Kapolsek Tembelang AKP Ismono Hadi mengatakan, awalnya petugas mendapatkan informasi bahwa di lokasi kerap dijadikan ajang perjudian berupa balap burung dara. Tak ingin wilayah hukumnya dijadikan sarang perjudian, pihaknya bersama anggota mendatangi lokasi.

Namun saat tiba di lokasi, pihaknya hanya menemukan beberapa orang yang masih membawa burung dara balap. Sementara buruannya kocar-kacir duluan dan hanya menemukan beberapa pemilik burung.

AKP Ismono menghimbau agar tidak menggunakan burung untuk sarana perjudian. “Saat kita berada di lokasi, sekitar pukul 15.00 WIB, mereka sudah kabur duluan. Tetapi yang kita temui hanya pemilik burung. Kita juga menghimbau agar burungnya tidak digunakan sebagai alat judi,” terangnya. (aan/kj)

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait