Bulog Siap Ganti Rastra Berkualitas Buruk

Arsyad, Kepala Bulog Sub Drive II Surabaya Selatan. (FOTO: AAN)
  • Whatsapp

KABARJOMBANG.COM – Adanya beras sejahtera (Rastra) berkualitas buruk yang sempat diterima oleh warga di dua lokasi berbeda di Kabupaten Jombang, mendapatkan respon dari Badan Urusan Logistik (Bulog).

Kepala Bulog Sub Drive II Surabaya Selatan, Arsyad, pada Jumat (2/6/2017), berjanji untuk mengganti Rastra berkualitas buruk yang dikabarkan diterima warga di Dusun Ngudi, Desa Tugusumberejo, Kecamatan Peterongan, serta di Dusun Cermenan, Desa Sugihwaras, Kecamatan Ngoro Kabuaten Jombang.

Baca Juga

“Apabila memang warga menerima Rastra yang kurang layak, maka akan secepatnya kita ganti dengan yang layak,” terang Arsyad.

Sebab, meski selama ini sudah dalam proses sortir, namun banyaknya stok beras menjadi salah satu akibat kualitas beras menurun. Pasalnya, dalam satu karung terdapat beberapa beras dengan kulitas yang rata-rata. Selain itu, karena batas penyimpanan yang cukup lama, menyebabkan kualitas beras berubah

“Meski sudah kita lakukan perawatan terhadap beras yang berada di gudang, namun dalam aturannya, beras yang menjadi stok yang harus dikeluarkan terlebih dahulu,” sambungnya.

Meski begitu, dirinya tak menampik menurunnya kualitas beras akibat penyimpanan yang cukup lama. Karena, beras yang dikeluarkan untuk kebutuhan Rastra yang seharusnya dibawah usia penyimpanan selama 3 bulan, justru beras dengan usia penyimpanan mencapai 6 bulan.

“Ini karena banyaknya stok beras yang kita miliki. Sehingga banyak beras stok lama yang harus kita keluarkan,” sambung Arsyad.

Meski begitu, beras dalam usia penyimpanan 6 bulan masih layak untuk dikonsumsi. Sebab beras tersebut dalam perawatan Bulog. “Yang jelas, jika ada Rastra berkualitas buruk diterima warga, segera memberikan laporan kepada kita secara prosedur, maka secepatnya akan kita ganti,” pungkas pria berkacamata ini. (aan/kj)

Baca Juga: Ini Dua Lokasi Warga Jombang, yang Terima Beras Rastra Tak Layak Konsumsi

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait