Pulang Sekolah, Pelajar SMP Hilang Saat Mandi di Sungai

Petugas dan juga warga sekitar yang sedang mencari korban tenggelam yang ada di Desa Kedungpapar Kecamatan Sumobito. (FOTO: ARI)
  • Whatsapp

SUMOBITO, (kabarjombang.com) – David Kristiawan (15), pelajar SMP asal Dusun Ketragal, Desa Kedungpapar, Kecamatan Sumobito, Kabupaten Jombang, hilang di sungai desa setempat, Senin (22/2/2016). Pelajar kelas IX tersebut hilang saat mandi di sungai, seusai melakukan kegiatan olahraga di sekolah.

Hingga berita ini ditulis, proses pencarian melibatkan polisi dan tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat masih dilakukan. “Polisi bersama petugas BPBD, dengan dibantu warga, menyisir sungai untuk mencari korban. Namun, keberadaan korban masih misterius,” ujar Kepala Sub Bagian Humas Polres Jombang, Iptu Dwi Retno Suharti, Senin (22/2).

Baca Juga

Retno menjelaskan asal mula peristiwa nahas terseut. Saat itu korban pulang sekolah, karena baru saja melakukan olahraga, korban bersama empat temannya yang juga berasal dari SMP Ainul Ulum memutuskan mandi di sungai.

Meski air sungai cukup deras, korban tetap nekat mandi. Saking asyiknya bermain air, para pelajar tersebut lupa diri. Tanpa menyadari mereka sudah berada di tengah sungai. Saat itulah, tiba-tiba korban tenggelam. Dia terseret arus sejauh 150 meter.

Rekan korban berusaha menolong, namun upaya tersebut gagal. Selanjutnya, kejadian itu dilaporkan ke perangkat desa dan diteruskan ke Polsek setempat.

“Hingga saat ini pencarian masih berlangsung. Kami juga menerjunkan perahu karet untuk melakukan pencarian di sepanjang sungai Dusun Ketragal,” pungkas Retno. (ari)

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait